Monday, October 19, 2009

Kebebasan Financial (Financial Freedom)

Daily Finance Idea - Financial freedom atau kebebasan financial menurut wiki adalah gaya hidup yang terencana dimana bekerja tidak lagi dibutuhkan untuk menutupi pengeluaran yang ada. idealnya hal ini terpenuhi melalui 1). pasif income yang cukup, 2). investasi yang dapat diuangkan pada waktu tertentu dan dapat menutupi beberapa kekurangan. dapat dikatakan bahwa kebebasan financial adalah titik dalam hidup dimana kita tidak harus bekerja untuk mendapatkan uang.

untuk memperoleh kebebasan financial, ada beberapa cara yang umumnya dilakukan: Invetasi Properti (Rumah, Tanah, dll); Internet Marketing; Trading; memiliki sebuah perusahaan.

Kata Financial Freedom umumnya digunakan oleh Institusi Financial untuk meyakinkan publik agar mempercayakan uang mereka untuk di investasikan dan memberikan kebebasan financial untuk publik, namun pada faktanya financial freedom justru hanya dimiliki oleh institusi dan publik hanya mendapatkan sisanya. financial freedom hanya bisa dilakukan oleh perorangan dimana hal itu dikerjakan untuk dirinya sendiri. Seringkali dikarenakan kurangnya informasi financial yang kita dapatkan tentang cara untuk menciptakan sebuah kemakmuran membuat kita jatuh dan termakan janji palsu.

Memang Peluang usaha selalu terbuka dimana-mana. Namun untuk memilih peluang yang tepat diperlukan wawasan dan pengetahuan yang memadai. berkenaan dengan itu maka kita harus memilii banyak teman dan punya harapan untuk masa depan. saya teringat teman saya pernah berkata; Seribu teman terlalu sedikit, satu musuh terlalu banyak.

ketika kita mempunyai banyak teman, kita akan mendapatkan sebuah perbandingan dalam melihat sesuatu, atau mungkin sharing mengenai peluang-peluang yang bisa kita jalankan dan harapan untuk masa depan sebagai tenaga gerak kita untuk mencapai kebebasan financial.

namun pertanyaanya apakah kebebasan finansial selalu berhubungan dengan materi? namanya finansial pasti dong selalu berhubungan dengan materi akan tetapi tujuan di balik kebebasan finansial itulah yang sebenarnya harus dikejar. Didalam buku Rich Dad Poor Dad ada beberapa tujuan dibalik kebebasan financial diantaranya : 1). Punya banyak waktu untuk membesarkan anak-anaknya & memperhatikan keluarga 2). Punya uang untuk disumbangkan ke badan sosial & proyek yang ia dukung 3). Menciptakan lowongan pekerjaan & membangun stabilitas keuangan bagi masyarakat 4). Punya uang & waktu untuk mengurus kesehatannya 5). Bisa berlibur kemana saja dengan keluarganya.

sumber:
http://www.thegoldengoosesecret.com/index.php?page=what-is-financial-freedom
http://en.wikipedia.org/wiki/Financial_Freedom

sumber gambar:
panphotography

No comments:

Post a Comment